Assalamualaikum.wr.wb
Kali ini Hafid Cyber akan menjelaskan tentang TOPOLOGI JARINGAN NIRKABEL, langsung aja sob!
Jaringan nirkabel tidak seperti jaringan kabel ya sob, jaringan nirkabel memiliki dua mode yang dapat digunakan sob yaitu : infastruktur dan Ad-Hoc.
-Konfigurasi infrastruktur adalah komunikasi antar masing-masing PC melalui sebuah access point pada WLAN atau LAN.
-Komunikasi Ad-Hoc adalah komunikasi secara langsung antara masing-masing komputer dengan menggunakan piranti wireless. Penggunaan kedua mode ini tergantung dari kebutuhan untuk berbagi data atau kebutuhan yang lain dengan jaringan berkabel.
Mode yang memungkinkan piranti wireless yang berada di jangkauan sinyal untuk berkomunikasi secara peer to peer tanpa melibatkan access point, untuk menerapkan ad-hoc adaptor wireless harus di set ke mode ad-hoc bukan di mode infrastruktur.
Kelebihan :
-cocok di pakai untuk sekelompok piranti yang berdekatan posisi nya
-tidak perlu biaya tambahan untuk membeli access point
Kekurangan :
-lebih sulit diamankan dibanding jaringan yang mempunyai satu komponen utama, seperti router atau access point
-dibatasi oleh masalah daya dan kapasitas memeori
INFRASTRUKTUR

Mode ini memerlukan access point , biasanya access point di hubungkan ke jaringan berkabel agar client bisa mengakses service seperti koneksi internet atau printer.
Kelebihan :
-dibanding mode ad-hoc skalabilitas mode infrastruktur lebih besar
-Manajemen keamanan yang terpusat
-Jangkauan dan kecepatanyang lebih kencang di banding mode ad-hoc
JENIS-JENIS TOPOLOGI JARINGAN NIRKABEL
-Wireless Personal Area Network (WPAN) WPAN (Wireless Personal Area Network) adalah sebuah bentuk komunikasi wireless yang terbatas hanya pada jarak pendek dan umumnya hanya terbatas untuk dua buah perangkat elektronik (Afriana, L. 2013. Implementasi Dan Analisis Kinerja Routing Protocol B.A.T.M.A.N-Adv (Better Approach To Mobile Ad-Hoc Networking Advanced) Pada Jaringan Berbasis Wireless Mesh. Skripsi. Universitas Indonesia.). Media yang biasa digunakan untuk WPAN antara lain : Radio Frequency (RF), Infra Red (IR), Bluetooth
-Wireless Wide Area Network (WWAN) WWAN adalah sebuah bentuk komunikasi nirkabel yang memiliki area sangat luas, antara lain untuk penggunaan selular seperti 2G, 3G, 4G, dan lain sebagainya.
-Wireless Local Area Network (WLAN) WLAN (Wireless Local Area Network) adalah sebuah bentuk komunikasi nirkabel yang memiliki area terbatas seperti dalam suatu ruangan ataupun sebuah gedung[Afriana, L. 2013. Implementasi Dan Analisis Kinerja Routing Protocol B.A.T.M.A.N-Adv (Better Approach To Mobile Ad-Hoc Networking Advanced) Pada Jaringan Berbasis Wireless Mesh. Skripsi. Universitas Indonesia.]. WLAN memiliki standar komunikasi yang diatur oleh sebuah lembaga. Standar komunikasi data yang digunakan dalam WLAN umumnya adalah keluarga Institute of Electrical and Electronics Engineers (IEEE) 802.11. IEEE 802.11a bekerja pada frekuensi 5GHz dan mempunyai kecepatan maksimum 54 Mbps. IEEE 802.11b bekerja pada frekuensi 2,4GHz dan mempunyai kecepatan sampai dengan 11Mbps. IEEE 802.11g bekerja pada frekuensi yang sama dengan IEEE 802.11b yaitu 2,4GHz, namun memiliki kecepatan maksimal yang lebih besar, yaitu 54Mbps. IEEE 802.11n yang bekerja pada dua frekuensi yaitu 2,4 dan 5GHz dengan kecepatan maksimum adalah 100 sampai dengan 210 Mbps.
IEEE sendiri adalah sebuah lembaga internasional yang bersifat non-profit yang mempromosikan pengembangan berbagai teknologi yang berkaitan dengan listrik, telekomunikasi dan jaringan komputer. IEEE menentukan berbagai standar yang sering kali dipakai sebagai standar internasional.
Sekian postingan dari Hafid Cyber semoga bermanfaat :))
Wassalam.
Sumber:
http://tkjbj.blogspot.co.id/2014/11/macam-macam-topologi-jaringan-nirkabel.html
http://ronioktaviana14.blogspot.co.id/2016/10/jenis-jenis-topologi-jaringan-nirkabel.html
ADS HERE !!!